Bitget App
Trading lebih cerdas
Beli KriptoPasarTradingFuturesBotsEarnCopy
Ulang Tahun Ke-6 Tokocrypto: Pengguna Melonjak, Trading Volume Melesat!

Ulang Tahun Ke-6 Tokocrypto: Pengguna Melonjak, Trading Volume Melesat!

CoinfolksCoinfolks2024/09/28 15:27
Oleh:oleh Aryo Bimo Pratama

Tokocrypto, platform perdagangan aset kripto terkemuka di Indonesia, merayakan ulang tahunnya yang keenam dengan mencatatkan berbagai pencapaian signifikan. Selama enam tahun terakhir, Tokocrypto telah mengalami pertumbuhan pesat, termasuk peningkatan jumlah pengguna, volume perdagangan, kolaborasi mitra, hingga peluncuran fitur-fitur terbaru.

CEO Tokocrypto, Yudhono Rawis, menyatakan bahwa dalam dua tahun terakhir, Tokocrypto berhasil mempertahankan posisinya sebagai pemimpin pasar di tengah tantangan industri kripto di Indonesia. Ini berkat dukungan dari pengguna setia serta inovasi yang terus dikembangkan untuk memberikan pengalaman trading yang aman, nyaman, dan menguntungkan.

Tokocrypto juga berkomitmen kuat dalam mendukung literasi kripto dan pendidikan melalui berbagai program edukasi, baik secara daring maupun luring sepanjang 2023-2024. Program edukasi ini telah dilaksanakan di 60 kota dan berkolaborasi dengan 20 universitas di seluruh Indonesia, menjangkau lebih dari 38.000 peserta.

Tokocrypto juga telah menginvestasikan sekitar US$120.000 (Rp 1,8 miliar) untuk mendukung pendidikan dan literasi kripto, mencerminkan komitmen perusahaan dalam menciptakan ekosistem yang inklusif dan berkelanjutan.

Ulang Tahun Ke-6 Tokocrypto: Pengguna Melonjak, Trading Volume Melesat! image 0

Salah satu pencapaian penting Tokocrypto adalah memperoleh lisensi Pedagang Fisik Aset Kripto (PFAK) dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti). Yudhono Rawis menegaskan bahwa lisensi ini menjadi bukti komitmen perusahaan dalam membangun ekosistem kripto yang aman dan terpercaya.

“Dengan lisensi PFAK, kami semakin yakin dalam menjalankan operasional yang mengedepankan keamanan dan kepatuhan hukum. Penerapan standar keamanan yang ketat sangat penting untuk melindungi nasabah dan menjaga integritas bisnis kami,” jelasnya.

Selama setahun terakhir, Tokocrypto mencatat peningkatan volume perdagangan hingga 165% secara year-on-year (YoY), memperkuat posisinya sebagai salah satu platform perdagangan aset kripto dengan pertumbuhan tercepat di Indonesia. Pada September 2024, aplikasi Tokocrypto telah memiliki lebih dari 4,5 juta pengguna dan diunduh lebih dari 6 juta kali. Tokocrypto juga memiliki komunitas yang berjumlah sekitar 1,5 juta anggota di berbagai platform.

Untuk meningkatkan pengalaman pengguna, Tokocrypto meluncurkan fitur baru, seperti Tokocrypto Lite, yang mempermudah investor dalam melakukan trading aset kripto melalui aplikasi mobile.

Selain itu, Tokocrypto menawarkan beragam fitur menarik, seperti perdagangan spot dengan lebih dari 400 token, Proof of Reserves (PoR), Earn, TKO Megadrop, IDR Convert, hingga Dollar Cost Averaging (DCA). Berbagai inovasi ini dirancang untuk memberikan solusi lengkap bagi para investor kripto di Indonesia.

Tokocrypto juga memperluas kemitraan strategis dengan berbagai perusahaan dari berbagai sektor, termasuk Blu by BCA Digital, Bank BRI, Bank Neo Commerce, OVO, GoPay, Blibli Tiket, AirAsia, Ismaya, The Mulia Resort Bali, serta beberapa perusahaan Web3 seperti Mantra, Ondo Finance, Creo Engine, dan Velo.

Sebagai pengakuan atas kontribusinya, Tokocrypto menerima sejumlah penghargaan prestisius, termasuk penghargaan dari Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Selatan I sebagai salah satu wajib pajak dengan kontribusi terbesar dan penghargaan dari Serikat Perusahaan Pers (SPS) Awards 2024 untuk kategori Press Conference Terbaik.

Menurut data Bappebti, jumlah investor kripto di Indonesia hingga Agustus 2024 mencapai 20,9 juta, dengan peningkatan signifikan sebesar 3,23 juta investor dalam setahun terakhir. Nilai transaksi aset kripto di Indonesia selama Januari-Agustus 2024 mencapai Rp393,01 triliun, meningkat 360% (YoY). “Peningkatan ini menunjukkan minat yang besar dari masyarakat terhadap aset kripto sebagai alternatif investasi,” tutup Yudhono Rawis.

Tentang Tokocrypto

Didirikan pada 2018, Tokocrypto adalah platform perdagangan aset kripto nomor satu di Indonesia dengan lebih dari 4,5 juta pengguna dan rata-rata nilai transaksi harian mencapai US$23 juta. Tokocrypto didukung penuh oleh Binance, platform exchange global terkemuka. Tokocrypto berambisi untuk menjadi bursa aset digital terkemuka di Asia Tenggara dengan menyediakan platform yang mudah, instan, aman, dan terpercaya. Informasi lebih lanjut, kunjungi: www.tokocrypto.com.

Kontak Media:

Bianda Ludwianto
Public Relations Tokocrypto
+62856-9267-2993 | [email protected]

0

Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.

PoolX: Kunci untuk token baru.
APR hingga 12%. Selalu aktif, selalu dapat airdrop.
Kunci sekarang!

Kamu mungkin juga menyukai

Quantum computing research firm Project Eleven menawarkan 1 BTC kepada siapa pun yang dapat memecahkan kriptografi Bitcoin

Quick Take Perusahaan riset komputasi kuantum Project Eleven menawarkan 1 bitcoin kepada siapa pun yang dapat memecahkan kriptografi Bitcoin dalam waktu satu tahun. "Hadiah Q-Day dirancang untuk mengambil ancaman teoretis dari komputer kuantum, dan mengubahnya menjadi model konkret," kata Alex Pruden, CEO dan salah satu pendiri Project Eleven, dalam sebuah pernyataan.

The Block2025/04/16 21:01
Quantum computing research firm Project Eleven menawarkan 1 BTC kepada siapa pun yang dapat memecahkan kriptografi Bitcoin

Ketua Fed Jerome Powell Mengisyaratkan Potensi Pelonggaran Aturan Kripto untuk Bank

Ringkasan Sejak Presiden Donald Trump menjabat pada bulan Januari, lembaga perbankan federal telah mengubah sikap mereka terhadap aset digital. Selama wawancara pada hari Rabu di The Economic Club of Chicago, Powell menunjukkan "gelombang kegagalan dan penipuan" selama bertahun-tahun, tetapi mengatakan bahwa suasananya sendiri semakin menjadi lebih umum.

The Block2025/04/16 21:01
Ketua Fed Jerome Powell Mengisyaratkan Potensi Pelonggaran Aturan Kripto untuk Bank

VanEck bertujuan meluncurkan investasi ETF terkait kripto bulan depan, menawarkan eksposur industri luas melalui puluhan saham

Sekilas VanEck mengatakan pihaknya menargetkan peluncuran ETF terkait kripto pada 14 Mei yang terdiri dari 30 hingga 60 investasi yang terkait erat dengan aset digital. Exchange-traded fund ini akan mencakup bursa kripto, penambang Bitcoin, dan pusat data, di antara jenis ekuitas lainnya, menurut Matthew Sigel, Kepala Riset Digital Assets VanEck.

The Block2025/04/16 21:01
VanEck bertujuan meluncurkan investasi ETF terkait kripto bulan depan, menawarkan eksposur industri luas melalui puluhan saham

Panama City menerapkan pembayaran pajak, izin, dan denda dengan kripto melalui konversi bank

Sekilas Walikota Panama City Mayer Mizrachi Matalon mengatakan pada hari Rabu bahwa dewan telah memilih untuk menerima mata uang kripto BTC, ETH, USDC, dan USDT untuk membayar pajak, biaya, tiket, dan izin sepenuhnya. Panama City kini bergabung dengan kota-kota lain di seluruh dunia yang mengizinkan mata uang kripto untuk pembayaran munisipal.

The Block2025/04/16 19:47
Panama City menerapkan pembayaran pajak, izin, dan denda dengan kripto melalui konversi bank